Pemerintah melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) berkomitmen selalu membeli gabah kering panen (GKP) dari petani Rp 6.500 perkilogram.
Gabah kering panen adalah gabah padi yang baru dipanen dari sawah, dengan kadar air lebih tinggi biasanya 18-25 persen.Tak terkecuali ikut menerapkan langkah ini adalah Kabupaten Bojonegoro. Sinta, wakil pimpinan Bulog Kabupaten Bojonegoro mengungkap hal ini pada acara panen raya dipimpin Bupati Setyo Wahono di Desa Sukorejo Kecamatan Kota Bojonegoro.
Acara ini merupakan bagian dari panen raya bersama 14 provinsi seluruh Indonesia dipimpin secara virtual zoom oleh Presiden Prabowo Subianto pada Senin 7 April 2025 di Majalengka Jawa Barat.
Di Kabupaten Bojonegoro sendiri, sawah yang sedang panen raya itu seluas 12.000 hektar.
Berlanjut dengan audiensi di rumah Bupati pada Kamis 10 April 2025, Bupati Setyo Wahono menegaskan komitmen pembelian GKP Rp 6.500 perkilogram itu.
Ferdian Darma Atmaja Kepala Bulog Cabang Bojonegoro, pun memastikan Bulog siap menyerap gabah petani sesuai harga resmi. Didukung Kodim 0813 dan DKPP (Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian) penyerapan sudah mencapai lebih dari 100 persen dan akan terus dioptimalkan. (penerbitmajas.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar